Tampilkan postingan dengan label Rejoice. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Rejoice. Tampilkan semua postingan
REVIEW : Rejoice Hijab Perfection 3 in 1 Perfect Shampoo (All variants : Anti dandruff, Perfect Cool & Perfect Perfume)

REVIEW : Rejoice Hijab Perfection 3 in 1 Perfect Shampoo (All variants : Anti dandruff, Perfect Cool & Perfect Perfume)

Sepertinya baru kali ini aku nulis review soal produk hair care ya, khususnya shampoo! Selama ini aku banyak cobain merk shampoo, lalu shampoo yang aku ulas kali ini bener-bener mencuri perhatianku nyampe aku rela menyempatkan waktu buat bikin review-nya ke kalian! 
Sebelum pake shampoo rejoice, aku pake shampoo merk lain yang juga terkenal dengan label kehalalannya. Tapi aku merasa shampoo itu biasa ajaaa gaess jadi aku males juga nulis reviewnya disini... karena itu aku cari-cari lagi shampoo merk lain walau sebelumnya rambut aku mengalami rontok parah.. tapi setelah melakukan perawatan alhamdulillah sekarang rambutkuu udah membaik, dan hal ituu salah satunya karena aku pindah shampoo ke rejoice hehe.

Aku punya seluruh varian Rejoice Hijab Perfection, daaaann kenapaa aku nyampe punya 3?? Mau tahu alasannya kenapa kan? Yuk keep scrolling ke review-nya biar tahu alasan kenapa aku nyampe punya 3 botol shampoo dari Rejoice hijab ini!

PACKAGING
Kemasannya menurutkuuu bagus sihh yaa, botolnya mudah dipegang dan dibuka tutup. Isinya 170ml. Karena aku pake sendirian, 1 botol bisa aku pake hingga 2 bulan karena aku cuma keramas tiap 2 hari 1x dan sekarang rambutku cuma sebahu, jadi pake shampoo nya enggak banyak.


Untuk varian Anti Dandruff 3 in 1 warna botolnya Hijau stabilo khas rejoice. Sedangkan untuk varian Perfect Cool dan Perfect Perfume berwarna Deep Tosca Green, kemasannya fresh banget, suka deh ngelihatnya.

CLAIMS & INGREDIENTS
Semua varian rejoice hijab perfection meng-klaim kemampuan 3 in 1 yaitu : segar, lembut dan bebas ketombe. Namun 3 varian ini memiliki perbedaan mulai dari fokus permasalahannya hingga pilihan aroma shampoo nya, untuk lebih singkatnya aku jelaskan dibawah ini klaims shampoo-nya juga capture ingredients-nya :
Sesuai namanya, varian 3 in 1 anti dandruff ini fokus untuk mengatasi permasalahan rambut berketombe dengan sensasi menthol

3 in 1 Perfect Cool, shampoo yang berikan sensasi segar seketika karena kandungan menthol dengan keharuman bunga katsuri.

3 in 1 Perfect Perfume, shampoo dengan keharuman bunga katsuri dan kesegaran menawan dari parfum mawar.

MY REVIEW


Anti Dandruff 3 in 1 : kalau yang ini, aku merasa tekstur shampoo nya lebih creamy dan kental dibanding varian lain. Saat dipake busanya melimpah dan ada sensasi segarnya. Wanginya jugaa segerr dehhh bikin rambut terasa ringan dan terasa bersih banget. Btw rambutku ikal kadang suka susah disisir.. nah semenjak pake rejoice hijab (seluruh varian), rambutku jadi lembut dan terurai dengan sendirinya tanpa perlu sisiran. Jatuh cintaa dong aku, karena aku punya problem rambut rontok aku jadi suka takut kalau harus sisiran.. nah semenjak pake rejoice rambutku gak perlu sering-sering disisir. Shampoo nya seperti wangi menthol tapi gak se-strong dan gak se-tahan lama yang varian perfect cool dan perfect perfume. Untuk varian ini memang lebih kerasa efek ngurangin ketombenya, walau gak begitu signifikan sih. Jadi masih tetep ada ketombean cumaa enggak bar bar ketombernya gitu.

Dari kiri ke kanan : 3 in1 anti dandruff, 3 in 1 perfect cool dan 3 in 1 perfect perfume


3 in 1 Perfect Cool : awal pake shampoo yang varian Perfect Cool ini, aku merasa nano-nano. Aku ngerasa shampoo ini emang cool kayak namanya, tapi aku merasa efek cool nya terlalu kenceng nyampe terasa hingga ke punggung aku efek cool semriwingnya itu 😅 emang setelah keramas, kepala berasa segerrr dan sejuk bangett astagaaa enak banget. Tapi punggung aku ikutan cool dong :( jadinya punggung tuh kek yang dipakein kayu putih/minyak angin terus kena air dingin gituu sih.. mungkin efek menthol-nya kali ya. Untuk wanginya jangan ditanya, shampoo ini wangi sekalii nyampe nempel dibenda-benda yang kontak sama rambut aku, tentu aja nempel di kerudung, bantal nyampe mukena. Wanginya aku sukaa, campuran wangi menthol dan bunga. katanya wangi bunga katsuri, berhubung aku belum pernah nyium wangi bunga katsuri secara aslinya, jadi aku gatau apakah wangi bunga katsuri asli emang seperti shampoo rejoice perfect cool ini atau enggak. Efek yang aku rasakan hampir sama seperti yang varian 3 in 1 anti dandruff hanya saja yang perfect cool ini efek sejuknya lebih setronggg dan aku merasaa shampoo yang perfect cool ini gak terlalu bikin rambutku jadi lembut, agak kering dikittt tapi gak kering banget sihh..


3 in 1 Perfect Perfume : perbedaan varian ini dengan yang perfect cool adalah wanginya, jika yang perfect cool wangi bunga katsuri dan menthol,, maka yang perfect perfume wanginya bunga mawar lho. Benar saja, wanginya wangi bunga flowery powdery gitu wanginya anggun dan kalem, tapi menurutku sih aroma mawarnya gak dapet wkwk walaupun masih di zona wangi flowery yang aku suka. Selain itu perbedaan lainnya adalah efek sejuknya yang pas, gak se-cool yang varian perfect cool, hampir mirip kayak yang varian 3 in 1 anti dandruff sehingga tentu saja aku lebih suka yang ini. Dia jugaa gak bikin rambutku terasa kering.. rambut jadi halusss dan terurai tanpa perlu disisir secara paksa. Wangi nya juga tahan lama dan nempel di benda benda yang kontak sama rambut aku, persis kayak si perfect cool.

OVERALL REVIEW

Aku suka bangettt sama shampoo-nya rejoice hijab perfection series! Karena bikin rambutku yang rewel bin tipis ini jadi lebih mudah terurai alias gak jemet atau kusut gitu jadi mengurangi intensitas aku pake sisir sehingga cegah rambutku rontok juga karena sisiran. Dari ketiga varian, favoritku adalah yang varian Perfect Perfume, karenaa wanginya enak dan efek cool nya pas.. tapi kalau lagi agak ketombean aku bakal pake yang 3 in 1 anti dandruff karena yang varian perfect perfume kurang nendang alias so-so kemampuan usir ketombenya. Kalau untuk yang varian Perfect Cool sepertinya aku gak akan repuchase. Kenapa? Karena walau aku suka sama wanginya,,, ternyataaa aku kurang klop sama efek cool dari menthol-nya yang menurutku terlalu too much. 

Sekian review ku kali ini, kalau kamu udah cobain, share dong varian favorite kalian yang mana di kolom komentar!


See You, Uli...


Produk Terbaru Rejoice Shampoo & Conditioner Parfum Lembut Halus dengan Parfum Bunga Peony

Produk Terbaru Rejoice Shampoo & Conditioner Parfum Lembut Halus dengan Parfum Bunga Peony


Sama halnya dengan kulit, kondisi rambut juga berbeda pada setiap orang. Kebetulan kondisi rambut aku saat ini normal. Jadi aku memilih Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner untuk di review. Baru kali ini aku mencoba brand Rejoice dan memilih Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner

Brand Rejoice memiliki berbagai macam kemasan, mulai dari sachet, tube, botol dengan berbagai ukuran.  Maklum saja brand Rejoice merupakan drugstore yang mudah ditemukan di berbagai toko baik online maupun offline. Selain itu juga mempunyai 3 seri dengan berbagai macam variant untuk jenis rambut. Sesuai dengan tanda warna merupakan seri yang sama dengan berbagai macam variant
  • Rejoice Manageable Black
  • Rejoice Fruity Anti Dandruff
  • Rejoice Rich
  • Rejoice 3in1
  • Rejoice Anti Frizz
  • Rejoice Anti Hair Fall
  • Rejoice Fruity Smooth
  • Rejoice Soft and Smooth
  • Rejoice Shiny Black
  • Rejoice Rich Soft Smooth
  • Rejoice Frizz Repair
  • Rejoice Anti Dandruff 3in1
  • Rejoice Parfum Segar
  • Rejoice Parfum Lembut

Rejoice Parfum Lembut Shampoo



Rejoice Parfum Lembut Shampoo ini berupa botol plastik yang doff, tidak dapat melihat sisa shampoo. Jadi berdasarkan berat shampoo baru diketahui sisa shampoo tersebut. Penutup flip top tanpa segel maupun box. Di belakang botol tertulis deskripsi produk, exp date dll an English & Indonesian

Directions :
Wet hair. Message onto scalp. Lather and rinse thoroughly 

Aturan Pakai :
Basahi rambut, usapkan shampoo pada kulit kepala dan rambut lalu bilas sampai bersih

Ingredients :
Water, Sodium Laureth Sulfate, Sodium Lauryl Sulfate, Sodium Chloride, Dimethicone, Glycol Distearate, Fragrance, Cocamidopropyl Betaine, Sodium Citrate, Cocamide MEA, Sodium Xylenesulfonate, Citric Acid, Guar Hydroxypropyltrimonium Chloride, Sodium Benzoate, Tetrasodium EDTA, Butylene Glycol, Jasminum Officinale (Jasmine) Flower/Leaf Extract, Alcohol Denat, Methylchloroisothiazolinone, Methylisothiazolinone, Cl 17200

Rejoice Parfum Lembut Conditioner



Rejoice Parfum Lembut Conditioner ini berbentuk tube yang berwarna hijau dan terbuat dari plastik. Kemasannya yang tidak transparant dengan penutup flip top. Tertulis deskripsi produk, exp date dll an English & Indonesian.

Directions :
After shampoo, apply conditioner throughout your hair length,. Rinse off thoroughly 

Aturan Pakai :
Gunakan shampoo lalu bilas sampai bersih. Kemudian usapkan conditioner sepanjang rambut Anda, lalu bilas kembali

Ingredients :
Water, Stearyl Alcohol, Behentrimonium Methosulfate, Bis-Aminopropyl, Dimethicone, Cetyl Alcohol, Fragrance, Isopropyl Alcohol, Benzyl Alcohol, Disodium EDTA, Butylene Glycol, Jasminum Officinale (Jasmine) Flower/Leaf Extract, Alcohol Denat, Methylchloroisothiazolinone, Methylisothiazolinone


Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner ini memiliki formula khusus parfum dengan wangi yang berbeda. Pantas saja wangi shampoo & conditioner saat ini berbeda dengan wangi minggu lalu. Ternyata wangi parfum terbagi pada 3 bagian atas, tengah dan bawah. 
  • Minggu I Pir Inggris, Beri Merah, Muguet
  • Minggu II Peony, Gardenia Perancis, Freecia
  • Minggu III Aprikot Asia, Musk, Amber

Kisah Parfum
Aroma Peony yang dibuat oleh produsen parfum terkemuka dunia, terinspirasi oleh bahan-bahan paling eksotik dari Eropa dan Asia. Dengan serum halus untuk rambut lembut, halus dan wangi

Manufactured by : Procter & Gamble 
Manufacturing (Thailand) Ltd 112 Moo 5, Bangsamark, Bangpakong, Chachoengsao 24180, Thailand
Diimpor dan Didistribusikan oleh : PT Procter & Gamble Home Products Indonesia
Sentral Senayan III, 14th Floor 
Jl Asia Afrika No 8, Jakarta Pusat 10270, Indonesia
Tromol Pos 1269
Layanan Konsumen 0800-1402-869

Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner ini menawarkan 3 bagian wangi bunga yang berbeda dalam 1 botol shampoo & conditioner. Benar-benar konsep baru dengan rambut tetap lembut dan halus sepanjang hari. Untuk kemasan 170ml ini bisa digunakan sekitar sebulan, jika dihitung hampir tiap minggu Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner ini memberikan wangi yang berbeda


Aku menggunakan takaran masker 5ml setiap penggunaan Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner. Agak ribet karena kemasan shampoo & conditioner bukan pump. Terlihat di foto, shampoo teksturnya berupa cairan kental berwarna pink sedangkan conditioner terksturnya cream berwarna putih. Wangi keduanya pun hampir sama meskipun ada 3 tone wangi yang berbeda

Aku keramas setiap pagi untuk memulai hari-hari yang berat dengan segudang pekerjaan. Butuh refleksi di pagi hari dengan wanginya shampoo & conditioner yang aku pakai. Hampir setiap minggu wanginya berbeda dan satu sama lain ada persamaan, yakni wangi bunga. Rambut aku juga menjadi semakin halus dan lembut. Padahal shampoo ini busanya biasa saja dan conditioner tidak berbusa hanya berminyak


Setelah hampir sebulan, tidak ada keluhan dengan penggunaan produk Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner ini. Dilema terjadi saat conditioner mulai menipis. Aku kesulitan mengeluarkan conditioner dari kemasannya yang tube ini. Awalnya aku gulung dari atas sampai ke bawah. Nah saat-saat terakhir ini semakin sulit mengeluarkan conditioner, berbeda dengan shampoo yang kemasan botol lebih praktis. Saat sisa shampoo tinggal sedikit, dengan menaruh penutup shampoo di bawah maka shampoo akan keluar dengan sendirinya. Saran aku untuk ke depan, sebaiknya menggunakan botol plastik untuk kemasan conditioner

Sekian review aku mengenai Rejoice Parfum Lembut Shampoo & Conditioner ini, untuk informasi lebih lanjut bisa mengunjungi media sosial di Instagram Rejoice