[EVENT REPORT] Keseruan Mencari MUA NIVEA #XPERT Squad di Jawa Barat
Beberapa bulan kebelakang di media sosial ramai mengenai pencarian MUA untuk bergabung bersama MUA NIVEA #XPERT Squad bareng kak Bubah Alfian yang tentunya berbagai persyaratan harus dipenuhi terlebih dahulu beb. Aku sendiri sempat ditawari 3kali sebagai pesertanya hihi tapi pada saat itu ada suatu hal yang bkin aku gabisa ikutan dan mengabaikan si acara ini huh sekarang aku menyesal hahaha. Lalu satu minggu sebelum hari H ini , aku ditawari lagi dari salah satu media partner perbeauty-an dan aku tetep gak bisa ikut jadi pesertanya hahaha kebodohan aku banget menyia-nyiakan impian sebagai MUA teamnya kak Bubah Alfian. Pada akhirnya terakhir aku ditawarkan untuk meliput acaranya hahaha cus beb sepertinya emang aku harus hadir di acara ini.
Nah, Kak Bubah menjelaskan nih kenapa bisa jadi 50 besar ? diliat dari apanya sih ? jadi, dinilai dari peserta yang sudah submit hasil makeup sebelumnya dan juga hasil makeup pada saat itu juga terus dinilai dari pembelian produk nivea (wajib 125K), dipilihlah 50 terbaik ini. Nah untuk jadi seorang MUA kita juga musti care sama kulit klien kita "kata Bubah". Hasil makeup yang baik juga ditentukan dari kebersihan kulit klienya juga, jadi sebelum makeupin penting banget bat bersihin wajah klien ya "kata Arya Putra Gani" selaku Brand manager NIVEA.
Selain menghadirkan produk perwatan kulit yang sesuai dengan kebutuhan konsumen, NIVEA juga berkomitmen selalu mendukung profesi Makeup Expert melalui NIVEA #XPERT Squad ini beb. Oke balik lagi ke finalis ya, jadi diantara 50 finalis dipilihlah 5 besar yang berasal dari berbagai daerah ada dari Depok, Jakarta, Karawang dsk. Sebetulnya NIVEA #XPERT Squad itu bakal jadi apasih ? nah jadi sebagai NIVEA #XPERT Squad berkesempatan untuk mengembangkan kemampuannya dengan berpartisipasi dalam ajang berskala Internasional Seperti Fashion Carnaval di berbagai wilayah Indonesia. Keren banget kan beb.
Oke, tahun lalu NIVEA mempekenalkan sembilan makeup expert yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia yang menjadi NIVEA #XPERT Squad. Nah, tahun ini NIVEA berkunjung ke Kota Bandung, Jawa Barat untuk mencari seorang makeup expert berbakat yang akan menjadi bagian dari NIVEA #XPERT Squad. Pada tanggal 14 Febuari 2020, 50 finalis MUA NIVEA #XPERT Squad berkumpul di Grand Yogya Kepatihan Bandung bersama Bubah Alfian untuk menentukan siapa satu orang yang akan bergabung dengan teamnya Bubah. Lanjut, tiba ke pemilihan siapa yang memenangkan posisi ituuuuuu, dan jeng jeng jeng pemenangya berasal dari Kota Depok loh! Makeupnya bagus, konsep bajunya juga yang glam ingin memperlihatkan kaki jenjang model dan bagian shouldernya yang bagus. Jadi pemenang perwakilan dari Jawa Barat untuk MUA NIVEA #XPERT Squad adalah Kak Nobita. Ini dia potret pemenangnya beb.
Kak Bubah juga memberikan surprise kepada peserta yang 4 orang finalis tadi menjadi makeup team bubah horaaaaay! selain itu, Kak Bubah juga menjadikan para finalis tadi databasenya dicatat untuk project bersama Kak Bubah dikemudian hari.
Ini dia potret pemenang beserta team NIVEA #XPERT Squad Kak Bubah dan juga dari pihak Brand NIVEA. Senang sekali ya. Akhirnya dilanjutkan dgan sesi foto-foto bersama para juri ada Kak Bubah, Kak Dewitian dan satu lagi juri cantik yang menilai dresscodenya.
More Infomation
PT Beiersdorf Indonesia
Nila Octoviani
Media Relation
Telp : 021-7884 6266
Email : nila.octoviani@beiersdorf.com
Prodigy PR
Nunung Nurjanah
Media Relations
Telp : 0812-8063988
Email : nunung@bornprodigy.com
See u next event beb. byebye!