Tampilkan postingan dengan label Kuliner Padang. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kuliner Padang. Tampilkan semua postingan
5 Cafe & Restoran Jepang di Padang

5 Cafe & Restoran Jepang di Padang

cafe dan restoran jepang di padang

Bagi warga Padang yang suka makanan Jepang, banyak yang nanya tempat makan Jepang yang enak di Padang. Kalau dulu di Padang masih sulit menemukan restaurant atau cafe Jepang yang enak, sekarang sudah semakin ramai bermunculan berbagai macam cafe dan restoran atau cemilan yang menyajikan makanan negara matahari tersebut. 

1. Oishii Cafe

Ada yang tau dengan nama ini? Bagi yang dulu suka Jejepangan, Oishii Cafe bisa dibilang merupakan restoran Jepang yang pertama kali saya tau ada di Padang. Walau sudah sangat lama, tapi cafe ini masih tetap eksis dan selalu ramai dikunjungi. Mulai dari anak sekolahan hingga orang dewasa sekalipun. Makanan yang disajikan berbagai macam mulai dari set with rice seperti chicken katsu, tempura, atau pun kue traditional Jepang seperti dorayaki serta ramen dengan berbagai rasa dengan range harga 15K - 30K. Penasaran gimana silahkan kunjungi langung Oishii Cafe yaa.

Alamat
Jalan Raya Nanggalo (Siteba) Padang.

oishii cafe padang

2. Kedai Ramen dan Sushi

Kedai ramen dan sushi bisa dibilang cafe Jepang dengan menu Ramen paling terkenal yang selanjutnya saya temui di Padang. Dahulunya hanya beruba gerobak kecil yang nangkring di salah satu taman di Gor Padang yang menjual ramen Jepang. Tapi lama kelamaan Kedai Ramen semakin besar hingga menjadi cafe dan restaurant yang sangat menarik untuk di kunjungi. Pada dekorasi dinding terdapat mural dengan gambar-gambar yang lucu sehingga sangat asik untuk jadi background kalau berfoto-foto dengan teman-teman. Juga terdapat beberapa cabang yang terletak sangat strategis sehingga sangat mudah di Jangkau. 

Selain menu andalan berupa ramen, disini juga terdapat menu makanan Jepang lainnya berupa sushi, chicken katsu, dan lain sebagainya dengan range harga 15K - 30K. Saya juga paling suka sushi disini. Selain rasanya enak, hargnya juga bisa dibilang masih sangat terjangkau. Tapi jangan sampai ketinggalan untuk coba ramen disini ya. Mie ramen yang sehat dibikin langsung oleh chef nya.

Alamat
Kedai Ramen Gor Agus Salim Padang
Kedai Ramen Jalan Gajah Mada

kedai ramen padang
kedai ramen padang

3. Sushi Rock n Roll

Ini salah satu restaurant sushi franchise pertama yang hadri di Padang. Dengan menu andalan sushi, sushi rock n roll menjadi tempat andalan makan sushi di Padang. Walau harga yang ditawarkan di Padang sedikit lebih mahal dari yang 2 diatas. Tapi karena restaurant yang nyaman untuk disinggahi berlama-lama dengan banyak variasi makanan Jepang, sushi rock n roll selalu ramai dikunjungi.

Selain menu sushi, yang hadir dengan berbagai varian rasa dan topping, disini juga terdapat menu ramen, dan bento set juga. Pastinya disini jangan lupa icip menu sushinya. Tapi rasa ramen nya juga sangat enak. Range makan disini mulai dari harga 20K - 90K.

Kini Sushi Rock n' Roll telah hadir dengan konsep baru. Jadi lebih banyak dekorasi pada ruangan sehingga buat yang sukas selfie atau foto-foto dengan konsel Jepang, disini jadi salah satu spot yang menarik untuk berfoto.

Alamat
Jalan Purus No. 1 Padang

sushi rock n roll padang
sushi rock n roll padang

4. Zushioda

Ini salah satu restaurant Jepang franchise terbaru dengan menu andalan sushi yang hadir di Padang. Setelah sushi rock n roll, zushioda pun menjadi perbandingan yang selalu jadi tanda tanya kalau teman-teman saya di Padang bertanya. Terdapat berbagai macam varian rasa dan topping yang menggiurkan untuk dicicipin. 

Bedanya dengan Sushi Rock n Roll yang konsepnya berupa restaurant, disini konsep Japanese street sushi / yatai (kedai kecil) yang unik dengan suasana Jepang traditional membuat kita jadi betah berlama-lama nangkring disini. Cuma sayangnya tidak terdapat banyak menu lainnya. Hanya terdapat 2 jenis ramen yang bisa dicicipi. Dengan harga sushi mulai dari 20K - 50K zushioda masih selalu ramai dikunjungi mulai dari anak sekolahan hingga orang kantoran.


Alamat
Jalan A.Yani No. 42 Padang (Sebelah apotek Kimia Farma)

zushioda padang
zushioda padang

5. Decoboco Cafe

Mungkin banyak yang belum tau. Tapi ini salah satu cafe Jepang yang resepnya langsung dari orang Jepang. Dahulunya sempat nangkring di belimbing Padang, kemudian pindah tempat di kawasan Pasar Baru Padang.

Konsep cafe Jepang yang menjual berbagai macam gorengan Jepang, mulai dari chicken katsu, kroket, okonomiyaki, dan takoyaki dengan kisaran harga 5K - 25K. Walau masih berupa kedai biasa, tapi saya paling suka takoyaki disini rasa sauce nya sama persih dengan yang saya pernah makan di Jepang. Biasa decoboco juga selalu hadir mengisi booth pada event-event Jejepangan di Padang.

Alamat
Pasar Baru Padang, setelah Bank BRI menuju arah kampus Unand

decoboco yatai padangdecoboco yatai padang

Selain itu juga ada street food atau jajanan Jepang berupa yatai yang mulai banyak bermunculan di Padang. Seperti beberapa diantaranya Oppai Yakitori, Ramen Street, atau Takoyaki. Nanti akan dibahas lagi pada postingan selanjutnya yaa.

Old School Resto Padang

Old School Resto Padang

Old school resto padang


Haloooo fooodee~

Berburu kulineran di Padang memang tidak ada habisnya yaa. Dalam sebulan di Padang selalu hadir setidaknya 2 atau 3 cafe baru atau jajanan yang gaul dan kekinian. Salah satunya Old School Resto yang hadir pada bulan Oktober 2016 ini. Kebetulan seperti biasa saya suka dapat info dari teman tentang kehadiran cafe baru ini.

Old School Resto berlokasi dijalan purus III sebelah kiri sebelum arah pantai. Dari luar kita akan langsung menemukan sebuah tempat yang terlihat seperti rumah yang berpagar tembok hanya bewarna semen abu-abu beserta palangnya.

Old school resto padang

Ketika itu saya dan teman datang pada siang hari sekitar pukul 01.00 untuk makan siang. Dari luar sudah terlihat beberapa deretan parkir mobil. Masuk ke dalam kita akan langsung bertemu meja kasir dengan konsep rumah klasik.

Old school resto padang

Jangan salah masuk ya. Cafenya ternyata tidak berada di dalam ruangan. Kita cukup belok kanan dan akan langsung menemukan bangku dan meja taman dengan konsep outdoor yang cukup luas. Serta bagian sudut disekitar pintu masuk kita bakal bertemu minibar buat minuman. Sudut lainnya kita akan menemukan taman lengkap dengan hiasan kolamnya. Karena suasana taman dan outdoor, jadi sangat cantik untuk berfoto ria disini ataupun jika ingin mengadakan garden party. Jika datang pada malam hari, juga ada lampu taman yang cantik.

Old school resto padang
Old school resto padang
Old school resto padang
Old school resto padang
Old school resto padang

Disudut lainnya juga ada  ruangan indoor yang didesign sangat unik. Serta bangku memanjang yang beratap, tapi tetap dengan suasana lepas menghadap taman dengan logo Old School Resto pada didindingnya. Karena suasana siang hawanya masih panas, kami memilih duduk disalah satu bangku  lepas disini.

Old school resto padang
Ruangan Ber-AC
Old school resto padang
Old school resto padang
Old school resto padang
Toilet Duduk
Saat duduk pelayan akan langsung datang menawarkan menu makanan. Tidak ada menu khusus, Menu disini terdiri dari beberapa menu andalan kebanyakan beberapa resto seperti ayam rica-rica, ayam asam manis, ayam batokok, salad, sup, dan juga western food yang berkisar 20K hingga 50K. Untuk menu dessert dan beverage seperti es campur, es cream, berbagai aneka juice, kelapa muda, dan juga minuman soda serta beer yang berkisar dari harga 10K hingga 30K.

Karena jam makan siang dan panas, saya dan teman memesan makanan nasi berupa ayam rica-rica, ayam batokok dan mie goreng khas old school. Rasa ayamnya sama cuma dibedakan sesuai saus dan rasa yang diinginkan. Rasanya cukup enak dan paling suka mie old school yang disajikan unik diatas kerupuk pangsit seharga 22K. Paling sangat disayangkan dengan harga air mineralnya 7K cuma botol aqua kecil yang 330ml.


Old school resto padang menu
Ayam Rica-Rica 22K
Old school resto padang menu
Ayam Batokok Lado Hijau 22K
Kita juga pesan es campur berupa es cincau salju, soup buah dan mango almond. Soup buahnya sangan meggiurkan seharga 20k yang di dalamnya terdapat buah strawberry, anggur, pepaya, nangka, apel dan diatasnya dengan ice cream vanila dan strawberry. Es cincau salju yang segar juga sangat nikmati disantap siang hari yang panas seharga 13K.

Old school resto padang menu
Es Cincau Salju (Es Campur) 13K
Old school resto padang menu
Soup Buah 20K (Strawberry, anggur, apel, pepaya, nagka)
Old school resto padang menu
Manggo Almond 20K
Bagi yang bingung mau ngumpul dan nongkrong dimana lagi bersama teman-teman, disini cukup recomended dengan suasana resto taman yang baru di Padang dengan harga yang terjangkau dan juga difasilitasi free wifi. Masih ada diskon 10% hingga 31 Oktober 2016. Serta. semua harga makanan belum termasuk pajak 10%. 



Menu Old School Resto

Old school resto padang menuOld school resto padang menu

Alamat

Jalan Purus III. No.25 Padang, Sumatera Barat
Old school resto padang contact

Map


Asiknya Cooking Class di Gajah School Padang

Asiknya Cooking Class di Gajah School Padang

gajah culinary & pastry school padang
Lantai 1, Kedai Sushi & Ramen
Haloooooha~

Senangnya hari ini akhirnya bisa ikutan cooking class di Gajah School. Walau sebelumnya sering dipromosiin, tapi belum kesampaian mulu buat ikutan. Tapi sebelum saya bercerita panjang lebar, ada yang sudah tau tentang Gajah School???

Gajah School ini merupakan salah satu sekolah masak di kota Padang yang berada di lantai 2 kedai ramen 7 Gajah di jalan Gajah Mada Padang (dekat simpang tinju). Ada cullinary dan juga pastry class dengan kurikulum european cuisine dan france pastry. Jadi kita bisa belajar masak langsung dari chef ganteng Eka Wijaya sipemilik Kedai Ramen Padang. Karena namanya sekolah, jadi kita benaran belajar layaknya disekolah. Juga ada tingkatan kelas dan sertifikat resminya bagi yang ikut sekolahnya.

Nah kebetulan dalam beberapa kesempatan, dan jika beruntung, Gajah School juga buka free trial class. Kelas ini hanya bagi yang berminat belajar masak dengan kuota yang terbatas dan dengan syarat dan ketentuan berlaku. Sebenarnya sudah sering diadakan dan dari beberapa minggu sebelumnya, tapi akhirnya baru ada kesempatan buat ikutan.

Free trial class ini biasa diadakan setiap hari sabtu mulai dari jam 09.00 pagi dengan kuota yang terbatas. Buat ikutan kita mesti daftar dulu di gajah school. Tentu saja mesti update terus postingan gajah school karena tema serta syarat dan ketentuan tiap miggunya bakal selalu ganti-ganti. S&K nya juga sangat simple dan mudah. Cukup share info ke teman-teman lalu bayar kupon 25.000 untuk makan siang bersama di kedai ramen 7 Gajah. Jadi udah bayar 25.000 buat kupon makan siang, kita juga dapat pelajaran masak gratis dari chef. Setelah belajar masak, kita juga bisa icip-icip langsung hasil masakan kita. Rasanya beneran gak rugi buat ikutan. ~

gajah culinary & pastry school padang
Chef Gajah School - Eka Wijaya
Setiap minggu temanya berbeda, jadi tema minggu ini belajar bikin tiramisu with lady finger dan black forest. Karena namanya free trial class, jadi kita mesti ikut tema yang sudah ada. Tapi bagi yang pengen request juga bisa menyarankan menu yang dinginkan. Chef nya juga sangat ramah dan friendly jadi kita juga bebas tanya tanya jika ada pertanyaan seputar culinary atau pastry.
gajah culinary & pastry school padang
Chef Eka
Tentunya kalau belajar masak sendiri kita bisa lihat resep dan coba. Tapi sangat beda ketika belajar langsung dari ahlinya, kita bisa tau banyak tekhnik masak, menentukan jenis bahan yang tepat, serta langkah-langkah yang tepat agar hasilnya maksimal. 

Chef juga sudah menyiapkan bahan-bahanya langsung ditempat dengan ruangan masak yang juga sangat komplit. Setelah lebih kurang 3 jam berkutat dari jam 09.00 - 12.00 kita sudah kelar 2 menu pastry tiramisu dan black forest. Jadi tepat jam 12 kita istirahat dan makan bareng dari hasil kupon kita seharga 25.000 tadi. Selesai makan, kita juga bisa langsung icip hasil masakan dan foto bersama bareng chef.

gajah culinary & pastry school padang
Blackforest & Tiramisu with Lady Fingers
Jadi ini penampakan tiramisu with lady finger nya. Sangat suka rasa kopi yang pahit dipadu dengan cream cheese yang melting banget dilidah. Saat coba saya langsung jatuh cinta sama creamcheese nya yang melting banget dilidah. jika berminat, kita juga bisa pesan bahan-bahan yang diiinginkan disini.

tiramisu with lady finger
Tiramisu with Lady Finger - Gajah School

Cream black forest yang digunakan juga sangat enak menggunakan anchor whipped cream. Rasanya ringan dan lembut dan gak bikin enek. Saya langsung keingat saat makan cake di Jepang yang rata-rata rasa cream cakenya sangat ringan, gak terlalu manis dan lembut dilidah. Didalamnya juga kita tambahkan selai blueberry, rice crispy dan corn crispy jadi rasanya krenyes-krenyes.

blackforest
gajah culinary & pastry school padang
Blackforest Krenyes-Krenyes Wtih Rice & Corn Crispy
Untuk pengen tau lebih lengkap seputar culinary dan pastry, yuk silahkan kepoin langsung instagram gajahschool dan website nya. Apalagi bisa ikutan cooking class nya dijami gak rugi~ 

Next, semoga minggu depan saya bisa ikutan lagi..

A photo posted by gajahschool (@gajahschool) on

Lokasi


Martabak Djoeragan yang Lagi Hits di Padang

Martabak Djoeragan yang Lagi Hits di Padang

Halohaaa~

Semakin cari tau info makanan di Padang, seriusan ni makin banyak aja tempat makan baru, kuliner baru yang semakin bikin menggiurkan. Biasa di Padang suka doyan makan martabak manis itu berupa martabak bandung atau bangka isi kacang, coklat, coklat keju, dan lain sebagainya. Bedanya sekarang lagi ngtrend martabak kekinian yang isinya lebih hits berupa nutela, toblerone, tiramisu, red velvet, matcha dan lain sebagainya.

Karena belakangan ditimeline saya lagi berseliweran dengan martabak kekinian, saya pun akhirnya coba ikutan beli "Martabak Djoeragan" dari Pekanbaru ini yang sudah hadir di Padang. Katanya di Padang lagi hits dan selalu ramai pengunjung. Bahkan katanya lagi mesti ngantri 1 jam buat pesannya. Jadi penasaran deh buat coba.
martabak djoeragan padang

Padahal seharian udah kulineran Zushioda Japanese Street Sushi, karena belum kenyang, saya dan teman iseng cobain martabak djoeragan yang lokasinya masih berdekatan di jalan Ayani bersebarangan dengan Zushioda. Kita bakal langsung liat tempat berupa street food bewarna kuning yang cuma ada beberapa bangku duduk untuk pelanggannya kalau mau nunggu.

Saat sampai benar saja ternyata memang ramai. Ada sekitar 4-5 orang tukang masak martabaknya dan 1 karyawan kasir yang terima pesanan. Kita tinggal liat menu, pilih pesanan dan bakal dikasih nomor anatrian. Kata simbaknya kalau sudah selesai nanti dipanggil. Untuk harga martabak sekitar 18K - 65K yang biasa. Dan sekitar 30K - 70K yang jumbo tergantung pilihan mau yang reguler atau premium.

martabak djoeragan padang

Cukup banyak pilihan rasa kekinian seperti tiramisu, matcha, nutella, toblerone, keju, serta juga ada rasa asin seperti teriyaki, dan lain sebagainya. Juga ada martabak 8 rasa seperti potongan pizza yang premium dan reguler. Bedanya premium dan reguler, toppingnya yang premium ada pada pilihan menu premium. Begitu juga yang reguler. Akhirnya kita coba martabak pizza 8 rasa dengan topping premium seharga 55K. Kirain bisa pilih topping premium yang diinginkan, tapi ternyata simbak kasirnya bilang rasa toppingnya nanti ditentukan sama chefnya. Karena simbak sudah berkata begitu kita akhirnya cuma bisa sabar menunggu.

martabak djoeragan padang
Kumpulkan 10 Voucher Gratis 1 Martabak
Setelah menunggu lebih kurang setengah jam lebih, ternyata pesanan kita sudah kelar. Ternyata simbaknya gak ada panggil, untung saja saat itu kita inisiatif buat nanya. Belum terlalu lama juga dan masih panas, saya dan teman-teman langsung saja berencana makan ditempat itu sambil nongkrong tepi jalan. Saat dibuka kita malah gak dapat 8 rasa topping. Padahal dimenu katanya 8 rasa. Saya pun gak bisa terima karena harganya mahal masa gak sesuai pesanan. (maafkeun) Akhirnya kita komplain, "kenapa gak 8 rasa?" simbak kasir pun tidak bisa berkata-kata langsung diserahin ke chef nya dan rasa martabak kita diganti. Ntah sayanya yang lagi gak beruntung atau memang semuanya rasa yang sama seperti ini?

martabak djoeragan padang
Martabak Pizza Premiun 8 Rasa (?) - 55K
Setelah nunggu lagi sekitar 15 menitan, martabak hasil komplainan kita datang, dan kita dapatin tetap gak 8 rasa, tapi sudah meningkat jadi 7 rasa. Haha okelah.Walau sebenarnya rasanya gak begitu beda jauh, cuma beda campuran aja. Tapi karena udah kesorean kita terima saja dan tetap saja ludes makan martabaknya dalam sekejap. Semoga selanjutnya bisa lebih baik lagi karena pembeli juga bisa tau mana yang sesuai pesanan mana yang tidak.

martabak djoeragan padang
Martabak Pizza Premium 8 Rasa (Setelah Komplain) - 55K
Ini yang ngasih toppingnya kayak ngamuk jadi berantakan dan hancur gini. Hehe
Setelah dicoba sebenarnya rasa martabaknya seperti rasa martabak pada umumnya, tapi lebih lembut. Dan bedanya martabak djoeragan yang 8 rasa disajikan seperti pizza dengan pilihan topping yang beragam dan kekinian. Tapi saya juga belum coba rasa yang lain. Sangat penasaran yang rasa asin seperti sapi blackpeper atau teriyaki. Kalau ada yang udah coba dan mau rekomendasiin rasa yang lain silahkan komen disini ya. Jadi bagi yang penasaran silahkan datang saja langsung ke Jalan Ayani sebelum simpang Mcd sebelah kiri kalau dari KFC Ayani.

Pilihan Rasa & Harga

martabak djoeragan padang

Alamat


Zushioda Japanese Street Sushi di Padang

Zushioda Japanese Street Sushi di Padang

Konnichiwa~

Bagi para pecinta kuliner Jepang ayo ngacung!! Kabar gembira bagi yang tinggal di Padang. sudah hadir lagi restoran atau cafe sushi Jepang yaitu Zushioda. Ada yang sudah dengar dan makan disini? Zushioda selain di Padang ternyata juga ada Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Bali dengan konsep Japanese Street Sushi berupa yatai atau angkringan. Kalau ngeliat lambang Zushioda saya langsung teringat lambang Oda Nobunaga.

japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
Read : Koko ni anata no syokuyoku wo mitsukeru (here you can find your appetite)
Zushioda baru soft opening di Padang pada sabtu, 8 Oktober 2016 ini. Dapat undangan langsung di line sama ownernya untuk datang tapi sayang saya berhalangan hadir karena ada acara baralek dirumah. Jadi secara resmi baru dibuka untuk umum pada Senin, 10 Oktober 2016.

Untuk di Padang, Zushioda terletak di Jalan Ayani, kalau dari arah KFC Ayani kita tinggal lurus aja, dan lihat sebelah kanan sebelah apotik Kimia Farma sebelum simpang 4 McD. Karena konsep yatai, dari luar kita bakal lihat berupa warung dari bambu dan kayu dengan ukuran yang tidak begitu besar. Zushioda berkonsep nuansa klasik Jepang yang dihias dengan lampion-lampion dan warna khas Jepang merah dan putih. Ada sekitar 6 meja diluar, dan juga 5 atau 6 meja di dalam dengan 1 meja khas yatai Jepang yang masing masing bisa diisi 4-6 orang. Kita juga bisa nogkrong berlama-lama karena disini juga tersedia free wifi bagi yang ingin wifi-an.

japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
Outdoor
japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
Indoor
Menu yang ditawarkan ada sushi, miso soup dan miso ramen. Tapi karena spesialis sushi, sangat recomended untuk coba sushinya. Ketika itu saya dan teman coba Salmon Cheezy Roll seharga 27K isinya 5 sushi. Rasanya enak tapi sayangnya kejunya masih kurang jadi gak terlalu berasa. Paling suka mayonaise nya yang segar dan gurih. Untuk perut saya yang rakus, 1 porsi isi 5 sushi masih kurang kenyang dan langsung ludes dalam hitungan detik. :D

japanese sushi zushioda padang
Salmon Cheezy Roll - 27 K
Kita juga coba Unagi Crunchy Roll seharga 29K yang isinya juga 5 sushi. Unagi (belut) nya krenyes-krenyes. Rata-rata harga sushinya berkisar 20K an yang didalamnya ada sekitar 2 -5 buah sushi. Sangat penasaran pengen coba rojin roll sushi seharga 78K yang isinya ada 10 sushi. 

japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
Unagi Crunchy Roll - 29 K
Karena juga penasaran dengan ramennya dan belum kenyang, saya dan teman juga tambah pesanan menu ramen disini.  Cuma ada 2 menu ramen, miso ramen biasa seharga 46K, dan 49K untuk yang spicy. Kami coba hot spicy miso ramen (fermented soybean noodle) - chirisosu ramen seharga 49K. Didalamnya ada ayam, wakame, naruto, telur, dan jagung. Gak terlalu pedas tapi bisa tambah level pedasnya seharga 3K. Untuk standar Japanese street sushi di Padang sih rasanya 49K rada kemahalan. Tapi yang penasaran apa keunggulannya boleh dicoba.

japanese sushi zushioda padang
japanese sushi zushioda padang
Chirisosu Ramen - 49K
Untuk pilihan minuman, disini tidak begitu banyak, Ketika saya datang hanya ada air mineral dan ocha seharga 7k. Jadilah kami hanya pesan ocha.

japanese sushi zushioda padang
Ocha - 7K
Jadi bagi yang penasaran pengen coba, makan disini tidak ada pajak dan masih ada diskon 10% hingga 16 Oktober ini.

----------------------------------------

Menu Zushioda Padang

menu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padang
menu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padangmenu japanese sushi zushioda padang

Alamat

Jalan A. Yani No. 42 Padang
(Sebelah Apotik Kimia Farma)
Open : 11.00 AM -