Tampilkan postingan dengan label HAIRCARE. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label HAIRCARE. Tampilkan semua postingan
[REVIEW] Yohmo Tonic Bloom (New Fragrance)

[REVIEW] Yohmo Tonic Bloom (New Fragrance)

     Hiii balik lagi sama review ku yang akhir-akhir ini lagi seneng banget ngebahas tentang hair care. Kali ini aku mau review salah satu produk hair care yang bikin aku penasaran yaitu Yohmo Tonic Bloom. Udah pada tau atau gak asing lagi gitu ditelinga temen-temen apalagi untuk para beauty enthuasiast ? Pastinya gak asing ya beb... nah buat yang belum tau, aku kasi informasinya dikit yaaa..

Yohmo Tonic

     Adalah hair tonic yang digunakan pada bagian luar kepala, dapat digunakan baik oleh laki-laki maupun wanita. Membantu membersihkan kulit kepala dan merawat pertumbuhan akar rambut dan memberikan esential nutrisi juga. Yohmo Tonic Bloom berguna untuk merawat pertumbuhan rambut, menjaga rambut tetap lembut, berkilau tapi tidak berminyak, mudah ditata dan rambut menjadi enak untuk disentuh dan dicium nih waduuuh. 

Packaging






     Kemasan yang aku punya saat ini yang ukuran 120 ml, bagian luar dikemas dengan karton tipis warna dominan putih dan emas. Informasi dikemasan dilengkapi dengan beberapa bahasa lho. Ada Indonesia, Inggris, dan Mandarin (atau Jepang). 


Terdapat segel stiker holographic UNION seperti pada foto, pastikan masih tersegel dengan baik ketika diterima kalo nanti misalnya kalian beli produknya.






      Bagian dalam dikemas di botol plastik walaupun designya menurutku jadul gitu tapi masih bisa dibilang handy dan enak digenggam sih. Bagian aplikatornya berbentuk spray, jadi tinggal semprot ke kulit kepala. Praktis kan!

Tekstur dan aroma



     Teksturnya cair seperti air , aromanya menurutku walau ini new fragrance tapi masih kecium bau bunga-bunga didupa gitu sih menurutku . tapi ketika dipake masih fine-fine ajasih karena gak terlalu menyengat. 

Ingredients
Ethanol (95%), Purified Aqua, Fragrance (Bloom), Castor Oil, DL-alpha-tocopheryl acetate, Benzethonium Chloride.
  • Ethanol : Bagus untuk membersihkan kulit kepala dan menghilangkan bakteri sehingga kulit kepala lebih bersih. 
  • Castor Oil : Minyak jarak bagus untuk mencegah dan mengatasi kerontokan rambut dengan menutrisi kulit kepala dan mempercepat pertumbuhan rambut. Lalu, minyak jarak juga membuat rambut jadi lebih lembut. Selain itu, minyak jarak juga bisa membersihkan ketombe dan menyembuhkan infeksi kulit kepala. 
  • DL-alpha-tocopheryl acetate (Vitamin E) : membuat rambut lebih kuat sehingga tidak mudah patah dan terlihat lebih bersinar. 
  • Benzethonium Chloride : bahan ini digunakan untuk mengilangkan bakteri.

Manfaat
  • Meningkatkan volume rambut sehingga tidak mudah rontok
  • Menghilangkan ketombe
  • Melembutkan dan melembabkan kulit kepala
  • Mencegah rambut kusam dan kering
  • Membuat rambut bersinar dan lembut
  • Melalui kandungan Castor Oil dan Vitamin E, bisa membantu menyehatkan kulit. 
Cara Penggunaan
  • Cuci rambut dengan shampoo favotit kamu, lalu keringkan.
  • Oleskan / semprotkan Yohmo Tonic Bloom ke kulit kepala, BUKAN ke rambut.
  • Pijat kurang lebih 1 menit agar lebih mudah menyerap ke kulit kepala.
  • Biarkan Yohmo Tonic menyerap ke kulit kepala dan jangan dicuci.
  • Gunakan 2x dalam sehari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
  • Gunakan rutin tiap hari selama 1-3 bulan karena pertumbuhan rambut tidak instant.
  • Gunakan Yohmo Tonic untuk dapat menjaga kulit kepala dan rambut tetap sehat. 
Price : Yohmo 120 ml Spray : Rp 170.000,-
BPOM NA43191000001
EXP : 10/2022
B/N : I1911LB

 RESULT
     Kurang lebih 2 minggu pemakaian hair tonic ini bener-bener ngaruh di aku. Kenapa aku bisa bilang ngaruh karena banyak banget baby hair yang baru tumbuh ditengah ramut aku yang awalnya tipis banget. Masalah rambut aku kan super tipis banget dan rontok nah ini  ngebantu banget buat rambut aku yang makin sini rontoknya berkurang dan banyak tumbuh rambut baru, senangnyaaaa beb. Biasanya aku pakai setelah habis keramas dalam keadaan rambut masih sedikit basah, aku semprot ke bagian kulit kepala dan dipijat sedikit-sedikit biasanya aku juga pakai sebelum tidur hehe karena uniknya si Yohmo Tonic Bloom ini bisa digunakan sebelum keramas juga loh. Keren kan!

See u next review beb...
 

[REVIEW] Natur Haircare Ginseng Extract

[REVIEW] Natur Haircare Ginseng Extract

      Akhir-akhir ini cuaca di Bandung ekstrim banget yaaaa sampe-sampe kadang siang hari akuu ngerasa rambutku itu cepet banget gatel belom lagi rontok aduh sebel banget padahal aku itu punya rambut yang beneran tipis kan kalau rontok bisa botak beeeeeeb, tapi aku gak terlalu khawatir sih arena kan aku punya perawatan rambut dari dulu yang ngebantu pertumbuhan rambut aku gitu beb , uadh pada tau an dari apa produknya ? Yapp! Natur haircare beb, sebelumnya aku udah review dikit tentang Natur Haircare ini tapi.. kali ini akumau bahas yang lagi aku pakai variant ginseng. Langsung aja yuk beb...

Natur Ginseng Extract Shampoo
Packaging
       Dikemas dalam box berwarna hitam dengan nuansa kuning mustard menggambarkan ginseng itu sendiri. Terlihat lebih mahal, elegan, dan eksklusif dengan kemasan baru yang lebih fresh tentunya beb. Keterangan produk juga lengkap, bahkan di dalamnya itu ada brosur kecil yang menjelaskan berbagai macam produk Natur sesuai kebutuhan rambut uh keren gaksih lenglap informasinya khaaaan.



Nah untuk kemasan dalamnya berbentuk botol yang unik serta tutupnya yang berbentuk flipflop memudahkan mengambil produk dan tentunya produk tidak mudah tumpah. 


Texture
Teksturnya kental dan isi produknya berwarna coklat bening gitu beb, wangi nya segar banget beb aku sukak sekali nih gak  bau obat lagi kaya jaman dulu hihi. Wanginya Ada kaya wangi herbal herbalnya, tapi gak menyengat dan masih wangi di rambut walau seharian aktifitas diluar. 


Result

Efek yang aku dapat setelah selesai keramas menggunakan shampoo ini rambut aku jadi sedikit lebih bervolume beb karena tadi jenis rambutku tipis banget dan biasanya keliatan lepek terus tapi ini nggak loh hehe.
  
Manfaat 
Membantu merawat kekuatan akar rambut, Membuat rambut bersih, tetap sehat & kuat, Mengobati rambut rontok

Active Ingredients    
Ekstrak Ginseng Tersedia dalam 3 Ukuran
80 ml, 140 ml & 270 ml


Natur Hair Mask
Menutrisi & menjaga kesuburan helai rambut agar tampak lebat & sehat, Menjaga kelembaban alami rambut, Menghaluskan & melembutkan rambut sehingga mudah diatur.

Packaging
Natur Hair Mask ada dalam kemasan sachet 15 gram, tetap ada keterangan produknya pada kemasan. Padahal aku berharap Natur bikin yang varian jar sekalian hehehe. 



Texture 
      Tekstur Natur Hair mask ini tidak jauh berbeda dengan hairmask lainya, hanya ini lebih lembut beb hihi dan setelah dipakai beneran lembuttt banget rambutku . Wangi masker ini harum banget beeeb aku sukak. 
Manfaat
Membantu merawat kekuatan rambut, menutrisi & menjaga kelembaban rambut
Membuat rambut lebih kuat, halus dan lembut

Active Ingredients
Ginseng Extract & Olive Oil

Penggunaan
Usapkan di helaian rambut setelah keramas, diamkan 1 – 2 menit lalu bilas. Gunakan 1 x dalam seminggu atau sesuai kebutuhan rambut.
 

For more information produk







[REVIEW] Cat Rambut Sendiri Pakai Garnier Colors Naturals Ultra Color

[REVIEW] Cat Rambut Sendiri Pakai Garnier Colors Naturals Ultra Color

         Mowniiiing fellas! 
      Kemarin aku suda bahas mengenai perawatan rambut kaaaan, kali ini aku bahas mengenai pengecatan rambut. Uhm... siapa yang sering gonta - ganti cat rambut hayoo ? Aku juga termasuk yang sering gonta-ganti cat rambut loh entah itu keseluruhan maupun ombre hihi . Pengalamanku mengecat rambut macam-macam sekali beb dari yang berhasil sampai gagal huhu jujur kondisi rambutku sekarang sudah agak mendingan karena sebelumnya aku ombre rambutku dan gagal gitu karena proses bleachingan. Rambutku rusak parah bagian bawahnya karena bleachingan tadi dan aku ngerasa jijik sama rambutku sampai akhirnya aku memutuskan potong rambut deh sebahu hehe nanti aku bakal kasih liat before-nya ya beb. Tapi aku gak ngerasa kapok sih dan malah aku kepengen untuk cat rambut lagi tapiii gak pake bleachingan yak haha ini baru kapok akutu beb. Kenapasih memutuskan bleachingan ? ya karena rambutku hitam banget beb gak bisa kalau di cat tanpa bleachingan pasti gak keluar warnanya. Kebetulan juga waktu itu aku cat rambut sendiri dan agak ribet sih sama bentuk kemasan cat rambut yang menurutku gak simple gt . Nah, Kali ini aku bakal warnain lagi rambutku pakai Cat Rambut yang hits dari sejak lama yaitu Garnier Colors Naturals Ultra Color yang terbaru beb yay tapi nggak pakai bleachingan ya, karena klaim dari produk ini adalah Warna menyala meski dirambut gelap!. Ets... jangan lupa untuk tes alergi dulu ya beb kalau mau cat rambut hihi. 

        Tapi sebelumnya thanks to Beautynesia dulu nih beb, beberapa waktu lalu aku dikirimin Cat Rambut Garnier Colors Naturals Ultra Color Kebetulan banget kan akhir-akhir ini aku emang kepikiran untuk warnain rambutku lagi beeeb. Nah, aku dikirimin 5 warna terbarunya mereka antara lain ada Cranberry Red, Golden Brown, Raspberry Red, Plum Red, dan Midnight Blue masing-masing 2 loh, banyak banget kaan aku dapat 10 biji nih hihi. Oke, kita bahas dulu nih mengenai brand Garnier Colors Naturals Ultra Color yuk...


 Garnier Colors Naturals Ultra Color
Claim : Warna menyala meski dirambut gelap. 


        Garnier Colors Naturals Ultra Color adalah pewarna rambut terbaru dari GARNIER!
Dilengkapi dengan 3 Natural Oils untuk menutrisi rambut serta Colorboost Formula yang memberikan warna intens sehingga lebih nyata, bahkan dirambut yang gelap! nah ini bikin penasaran banget loh beb. Hadir dengan formulasi baru tanpa kandungan Amonia. Kaya yang kita tahu, Amonia tuh bahan yang bikin cat-cat rambut baunya strong dan menyengat banget. Nah karena Garnier Color Naturals Ultra Color gak ada Amonia-nya, bisa dibayangin kan ini gak bakalan bau kaya cat rambut yang lainnya.
        Sesuai namanya, Cat Rambut Garnier Color Naturals Ultra Color adalah pewarna rambut yang bakal memberikan hasil akhir yang natural dan gak "mencolok"walaupun arna-warna terbaru ini terbilang shocking tapi beneran tetep natural beeeb. Selain itu, sekarang hadir dalam kemasan sachet yang lebih praktis dan bikin harga jadi lebih ekonomis. Karena mewarnai rambut gak harus mahal kan beeb , bener gak ?
         Garnier Color Naturals Ultra Color ini 5x lebih berkilau, rambut tetap terawat dan tidak rusak , mengandung bahan natural, Almond Oil, Avocado Oil, dan Olive Oil.
Nah, berhubung aku bakalan cat rambut dengan salah satu warnanya , tebak aku bakal cat pakai warna apaaaa ? Yap aku bakal cat pakai warna Cranberry Red 6.62. Warna ini lebih ke merah burgundy gt cakep bangetlah warnanya aku sukak hihi. kita bahas satu ini yah...

Packaging
          Kemasan dari Garnier Color Naturals Ultra Color ini bentuknya sachet beb, dan  tentunya travel-friendly juga. Praktis! Aku lebih suka kemasan yang praktis kaya gini sih. Dibagian depan terdapat gambar model dengan berbagai warna rambut sesuai isinya , lalu bagian bawahnya terdapat bahan alami yang digunakan , untuk bagian belakang lengkap banget beeb ada penjelasan formulanya , cara pengecatan rambutnya, ingredients, barcode beserta tempat produksi. Nah untuk bagian dalamnya si kemasan Garnier Color Naturals Ultra Color simple banget cuma ada (1) Gel Pewarna, (2) Krim Developer. Semuanya dikemas dalam kemasan yang dimensinya mungkin sekitar 15cm x 15 cm, bener-bener simple banget deh pokoknya beb kemasan ini!





 Ingredients
Bahan utama dalam Garnier Color Naturals Ultra Color adalah Olive Oil , Avocado dan Almond Oil. 

           Nah, ini adalah before aku mengecat rambutku menggunakan Garnier Color Naturals Ultra Color warna Cranberry Red 6.62. Seperti yang ku bilang rambutku berwarna hitam pekat dan lurus nah keadaan seperti di foto sudah aku potong rambutku yang rusak karena bleachingan beeeeb. 


Proses Pengecatan
    Nah aku udah bilang kan sebelum cat rambutnya kalian harus tes alergi dulu nih biasanya dilakukan dikulit belakang telinga dulu apakah cocok atau malah ada reaksi alergi. Ini penting banget loh beb. Oh iya beb, kalian juga bisa lihat nih warna yang akan keluar di rambut kalian sesuai dengan warna rambut asli kalian.


Alat dan Bahan


Alat dan Bahan yang diperlukan tentunya Cat Rambut , Sisir pewarna , Jepitan Rambut , Sarung tangan plastik, Mangkuk plastik.

Cara Pemakaian
 (sesuai buku panduan)

 Foto Proses Pengecatan Sendiri



Result
TA-RAAAAA! #HelloHairGoals #BeraniBerwarna




 
          Setelah aku cobain Garnier Color Naturals Ultra Color, result-nya kerasa banget sih dan juga pengaplikasiannya itu gampang banget beb gak ribet sama sekali, praktis parah!

          Oh ya beb selain dalam kemasan sachet, Garnier Color Naturals Ultra Color juga tersedia di kemasan kit/ boxnya lho! Bedanya, kalo yang di box itu ada conditioner, sarung tangan, dan isinya lebih banyak gitu... cocok buat kamu yang rambutnya lebih panjang! hihi

Honest Review 
          Hollaaaa senang sekali akhirnya aku sudah kembali mengecat rambutku dengan cat rambut tersimple yang aku coba hihi. Claim Garnier Color Naturals Ultra Color ini bilang kan "Warna menyala meski dirambut gelap". Jawabannya aku setuju sama klaimnya loh , diatas aku suda cerita kan kondisi rambutku gimana dan warnanyapun sudah jelas , biasanya aku kalau cat rambut tanpa bleaching nggak akan sebagus iniloh . Ini beneran keluar warnanya walau rambutku gelap banget. Amze sama hasilnya karena selama ini kalau cat rambut gapernah sepigmented ini haha seneng banget aku. 
          Oh ya aku mau cerita dikit nih pada saat aku cat rambut sendiri , pertama tentunya simple banget cara pengecatanya dengan mencampurkan gel pewarna dan krim develovernya dan tau gak beb awalnya emang agak sedikit menyengat si baunya tapi beberapa saat kemudian jadi wangi banget ada wangi-wangi si buahnya gitu malah seger ke rambutnya gak bau cat pewarna kaya yang sebelumnya hehe. But, emang di bagian tengah rambutku si warnanya gak keluar banget tapi tetep ada kalau aku berdiri dibawah sinar matahari langsung . Warna yang kluar banget ada dibagian atas rambutku dan sedikit bagian bawah tapi hasilnya jadi lucuk beeeeb hihi. 

Tadi sebelum pergi gym , aku sedikit OOTD nih hihi walau silau tapi gapapa ya beeb yng penting rambut ketjeh. 

 
Where To Buy ?
Produk bisa dibeli di minimarket, supermarket, Garnier Official Store di Lazada(klik) & Shopee, dan Toko Kosmetik terdekat.

Harga: Rp 12.500 (Kemasan Sachet)


For More Information
 

[REVIEW] Perawatan Rambut Sehat dengan Natur Hair Care

[REVIEW] Perawatan Rambut Sehat dengan Natur Hair Care

        

          Holla Beeeeb, Gimana nih weekend kalian ? seru kan pastinya ? Kali ini aku bakal ngebahas mengenai hair treatment nihhhh... Langsung aja yuk .
          
         Salah satu bagian penting dari wanita adalah rambut. Begitu pentingnya masalah rambut ini, ada yang mengatakan jika rambut ini bagi wanita adalah bak sebuah mahkota.
Tak berlebihan jika merawat rambut akhirnya menjadi penting sekali untuk penampilan dan kesehatan rambut dan kepala. Apalagi bagi mereka yang suka bepergian atau traveller dan berpetualang. Apalah arti memakai baju yang bagus, tas yang mahal tapi rambut acak acakan tak terawat kan beeb.

         Aku mau ceritain sedikit kondisi rambutku beb . Jadi, beberapa waktu lalu aku dateng ke salah satu booth untuk hair check gitu , dan rambutku fix sangat oily beb padahal berbagai cara sih udah aku lakuin ya supaya rambutku gak oily banget karena capek loh keramas tiap hari dan lepeknya itu yang bikin aku gak pede kalau seharian ada aktivitas diluar ruangan huhu selain itu rambut akujuga tipis banget beb jadi double sial gitu hehehe uda tipis oily pula. Nah, kebetulan beberapa waktu lalu aku hadir di Relaunching Kemasan terbarunya dari Natur Hair Tonic . Ngomongin soal Natur Hair Care, Natur ini udah jadi hair treatmentnya aku sejak lama dan aku biasanya pakai yang variant Gingseng beb. Beberapa waktu lalu aku menghadiri event Relaunching kemasaran Natur hair Tonic dan disana aku mendapatkan hampers rangkaian Hair Care Natur variant Aloevera nih beb pas banget kan aku juga pengen rambutku semakin lebat nih. Oke, kita bahas rangkaian Hair Care Natur variant Aloevera yuq.. 

About Brand
         Natur merupakan salah satu produk yang di produksi oleh PT. Gondowangi Tradisional Kosmetika. Di dirikan oleh Liem Soedarno pada tahun 2000, di Jakarta . Awalnya Liem Sudarno mengekspor rumput laut ke Perancis. Rumput laut ini digunakan sebagai bahan kosmetik di sana. Belajar dari hal ini, Liem Sudarno pun menggunakan rumput laut sebagai bahan baku produk kecantikannya. PT Gondowangi Tradisional Kosmetika menghasilkan produk perawatan rambut dengan bahan dasar alami tanpa bahan kimia. Produknya telah diekspor ke luar negeri seperti di Malaysia, Singapura, Hong Kong, Australia, Korea Selatan. Dan Produk produk Gondowangi adalah Natur Shampoo, Natur Tonik, Natur Conditioner serta Body Wash Natur White, Natur Serum dan Natur Hair Nutrition Breakage dan Damage. Sekarang langsung aja kita bahaas produk yang aku dapatkan ya beb. 

Natur Aloevera Extract Shampoo


Klaim : Aloe Vera / Lidah Buaya memiliki kandungan enzim, mineral, asam amino polisakarida, vitamin dan zat lain yang bermanfaat untuk menghitamkan sekaligus menyuburkan rambut dan juga membersihkan kulit kepala dari gangguan ketombe. Gel lidah buaya berkhasiat sebagai anti bakteri dan anti jamur serta memiliki kandungan vitamin C dan E.

Packaging


          Dikemas dalam box berwarna hitam dengan nuansa hijau menggambarkan aloevera itu sendiri. Terlihat lebih mahal, elegan, dan eksklusif dengan kemasan baru yang lebih fresh tentunya beb. Keterangan produk juga lengkap, bahkan di dalamnya itu ada brosur kecil yang menjelaskan berbagai macam produk Natur sesuai kebutuhan rambut uh keren gaksih lenglap informasinya khaaaan. Nah untuk kemasan dalamnya berbentuk botol yang unik serta tutupnya yang berbentuk flipflop memudahkan mengambil produk dan tentunya produk tidak mudah tumpah.


Tekstur dan Aroma


Teksturnya kental dan isi produknya berwarna coklat bening gitu beb, wangi nya segar banget beb aku sukak sekali hihi. Wanginya Ada kaya wangi herbal herbalnya, tapi gak menyengat dan masih wangi di rambut.

Result
Efek yang aku dapat setelah selesai keramas menggunakan shampoo ini rambut aku jadi sedikit lebih bervolume beb karena tadi jenis rambutku tipis banget dan biasanya keliatan lepek terus tapi ini nggak loh hehe.
 
Natur Aloevera Extract Conditioner

 Membantu memberikan nutrisi pada helai rambut untuk membantu menjaga kesuburan rambut, sehingga rambut tampak lebat, halus, lembut, lembab serta mudah diatur.

         Packaging        



Conditioner Natur ini memiliki kemasan tube dengan tutup flip. Masih didominasi warna hitam. Selain mengandung Aloe Vera, conditioner ini juga diperkaya dengan Olive Oil. Jadi gak hanya membantu merawat kesuburan rambut tapi juga menutrisi dan melembabkan tiap helai rambut.


Tekstur dan Aroma
 

Teksturnya kental seperti cream namun lebih halus sih kalu condi hehe, berwarna putih susu dan tentunya wangi sekali beeeeb aku sukak hihi

 Natur Hair Vitamin

Selanjutnya vitamin rambut dari Natur ini punya bentuk spray yang bisa kita pakai kapan pun dan dimanapun. Masih dengan kandungan Aloe Vera yang menutrisi rambut ditambah Provitamin B5 dan Vitamin E.

    Packaging 





Dikemas dalam box sama seperi shampoo . Lalu kemasan dalamnya berbentuk botol plastik berwarna hitam elegan . Botol spray ini enak banget dipakainya, sekali semprot bisa langsung ke banyak area beb.

Tekstur dan Aroma
 
Teksturnya cair seperti air ya beb hehehe . Natur Hair Vitamin ini punya aroma French Rose yang seger banget dan awet loh seharian.

Natur Hair Tonic


Selanjutnya vitamin rambut dari Natur ini punya bentuk spray yang bisa kamu pakai kapan pun dan dimanapun. Masih dengan kandungan Aloe Vera yang menutrisi rambut ditambah Provitamin B5 dan Vitamin E. Kedua Vitamin ini mampu melembutkan rambut, melembabkan dan menenangkan kulit kepala. 

         Packaging       






Nah, ini dia nih yang baru aja di relaunch. Kemasan dan formula baru dari Natur Hair Tonic. Dulu kan Natur Hair Tonic botolnya model botol tuang gitu sama seperti shampoo, jadi gampang bikin netes netes kalau di aplikasikan ke kulit kepala. Tapi sekarang gak lagi! Sekarang pake nozzle yang canggih banget.
Nozzle ini memiliki corong yang ramping dan panjang jadi bisa langsung di semprot ke kulit kepala dan lebih terpusat pada area yang membutuhkan tonic. Ditambah lagi ada lock yang bikin nozzle gak kepencet-pencet kalau dibawa traveling.


 












Nah, Produknya pun sudah aman ya karena halal nihh ...
















Tekstur dan Aroma
 

Formula tonicnya juga diperbarui loh beb. Lebih ampuh untuk merawat kesuburan rambut. Plus aroma yang lebih wangi. Natur Hair Tonic ini baik digunakan setelah keramas. Semprotkan ke kulit kepala kemudian pijat pijat untuk melancarkan peredaran darah.


Natur Hair Mask
Menutrisi & menjaga kesuburan helai rambut agar tampak lebat & sehat, Menjaga kelembaban alami rambut, Menghaluskan & melembutkan rambut sehingga mudah diatur.

         Packaging       


 
Natur Hair Mask ada dalam kemasan sachet 15 gram. Padahal aku berharap Natur bikin yang varian jar sekalian hehehe. Masih sama dengan varian Aloe Vera lainnya, masker ini berfungsi untuk menutrisi dan merawat ketebalan rambut.


Tekstur dan Aroma
Tekstur Natur Hair mask ini tidak jauh berbeda dengan hairmask lainya, hanya ini lebih lembut beb hihi dan setelah dipakai beneran lembuttt banget rambutku . Wangi masker ini sedikit berbeda varian aloe vera lainnnya, aromanya lebih lembut lagi. Kalau produk lainnya wanginya lebih ke floral seger gitu. Kalo hair mask ini lembut banget sukak beb.

Nah segitu dulu ya beb review rangkaian perawatan rambut dari Natur ini versi aku hihi see u next review...

For more information produk