REVIEW : Pixy Aqua Beauty Protecting Mist
beauty women
Mei 16, 2018
tipskecantikanwinda.blogspot.com | salam hangat dari admin blog.. semoga isi artikel ini bermanfaat bagi pengunjung blog kami dan jangan sungkan untuk berkomentar selamat membaca..
Baca Juga:
Halo guys! Ketemu lagi di postingan blog aku hehehe btw I’m so sorry karena sekarang jadi jarang update. Aku bulan kemarin lagi diserang – serangnya oleh tugas kuliah di semester 4 yang menurut aku selama aku kuliah, tugas di semester 4 bener – bener rekor terbanyak :') akhirnya blog ini jadi terbengkalai. Tapi kali ini aku menyempatkan diri untuk posting sebuah review produk dari salah satu brand favorit aku, dan lagi – lagi aku review produknya Pixy ^^ btw aku dapetin produk ini dari event beauty class mata kuliah personality development di kampus aku, dan Pixy dipercaya oleh kampus aku untuk menjadikan Pixy jadi produk yang digunakan saat beauty class, sedangkan yang handsome class menggunakan produknya Gatsby.
Saat event beauty class berakhir, setiap peserta beauty class diberikan 1 buah produk Pixy, yaitu produk Pixy Aqua Beauty Protecting Mist. Produk ini adalah produk Face Mist yang udah banyak digunakan dan dipuji – puji oleh banyak beauty blogger. Awalnya dulu aku sempet ngebet pengen beli, tapi maju mundur gitu. Aku mikirnya Face Mist kayaknya gak penting – penting banget deh. Tapi ternyata aku dapetin produk ini dari event beauty class di kampus, lumayan kan tuh. Sebenernya udah banyak banget beauty blogger yang sudah me – review produki ini, dan aku termasuk sangat kudet sekali baru bikin review – nya L but it’s okay lah ya, bolehkan postingan aku menghiasi halaman pencarian kalian soal produk ini hehehe, Oke mari kita mulai ke review – nya!
PACKAGING
Botolnya mirip seperti produk mist pada umumnya, malahan seperti botol body mist, cuman dia lebih kecil karena isinya hanya 60ml. Tulisan dibadan botolnya adalah tempelan plastic press dan menurut aku produk – nya jadi kelihatan cheapy banget heuheu maafin aku yang banci pekejing x_x dan unfortunately botol mist punya aku label plasticnya kurang rapih ada yang miring miring gitu hasil press-nya jadi huruf keterangan produk ikut – ikutan miring dan menyusut :3 warna botolnya biru aqua dan botolnya gak banyak makan tempat, sering aku bawa ke kampus juga. Aplikatornya gampang ditekan dan gak ada kendala macet – macetan, Tapi menurut aku aplikator nozzle mist – nya itu kegedean, jadi hasil semprotannya kurang merata dan butiran air cairan face mist – nya itu terasa gede – gede. Karena kurang rata jadi aku harus beberapa kali semprot untuk sesuai dengan yang aku butuhkan. Serta untuk mencegah penyemprotan yang terlalu banyak atau basah, aku menyemprotkan produk dari jarak lebih dari 15 cm wkwk dan aku biasa menyemprotkan Sekitar 3-4x semprot. Tapi semua kekurangan-nya ini termaafkan, mengingat harganya yang sangat affordable.
Oh iya konsistensi Cairan face mist - nya itu hampir seperti air, tapi cairan face mist pixy ini agak sedikit berwarna kuning/butek.
CLAIMS
“Ketika beraktivitas di luar ruangan, kulit terpapar oleh panas dan sinar matahari. Make – up menjadi cepat luntur karena keringat dan minyak berlebih. Pixy Aqua Beauty Protecting Mist yang mengandung :
1. Vitamin E dan ekstrak Green Tea dari Jepang yang dikenal luas sebagai anti oksidan
2. Aloe vera yang dapat melembabkan dan menyejukan kulit, serta memberikan rasa nyaman di kulit.
3. Makeup lock, yang menjaga tampilan make – up agar tidak luntur hingga 8 jam
4. Water based formula, ringan dan tidak lengket di kulit.
Cara Pakai : Gunakan setelah selesai ber make – up. Tutup mata saat penggunaan. Semprotkan ke seluruh wajah dari jarak 10 – 15 cm.
hurufnya ada yang menyusut, jadi agak susah bacanya :( |
INGREDIENTS
WATER, BUTYLENE GLYCOL, SD ALCOHOL 40-B, PEG-50, HYDROGENATED CASTOR OIL, PHENOXYETHANOL, CAPRYLYL GLYCOL, DISODIUM EDTA, SODIUM CITRATE,TOCOPHERYL ACETATE, ALOE BARBANDESIS LEAF JUICE, AMP-ACRYLATES COPOLYMER, HAMAMELIS VIRGINIANA (WICTH HAZEL) EXTRACT, FRAGRANCE, CITRIC ACID, CAMELIA SINENSIS LEAF EXTRACT, HYDROXYAPATITE, POTASSIUM SORBATE, SODIUM BENZOAT.
Bahan dasar face mist ini memang air, tapi kesananya ada SD ALCOHOL, setahu aku SD ALCOHOL bukan alkohol yang keras atau alkohol murni, melainkan turunan dari alkohol. SD Alcohol ini fungsinya sebagai emollient. Yang sensitive terhadap kandungan alkohol harap berhati – hati ya. Ada butylene glycol yang berfungsi sebagai pelembab dan penyejuk kulit. Terus dia memang mengandung aloe vera, witch hazel, vitamin E dan Green Tea. Kabar baiknya, buat yang anti paraben, ternyata di produk ini gak ada paraben-nya! Sebagai pengganti paraben, produk face mist ini menggunakan sodium benzoate sebagai pengawet produk dan berada di urutan terakhir komposisi.
PERFORMANCE & OVERALL REVIEW
Selama pemakaian produk ini kurang lebih 1 bulan, aku merasakan bahwa produk ini membuat hasil make – up yang awalnya powdery jadi lebih menyatu dengan kulit, dan aku suka banget sama hasilnya yang membuat wajah aku kelihatan lebih glowing hehe suka deh. Awalnya aku merasakan bedak yang aku pake agak kebanyakan tinggal semprot aja face mist Pixy dan voilaaa warna bedak jadi lebih menyatu dan lebih nempel. Terus emang bener sih saat pake produk ini muka bearasa segar. Gak ada reaksi negative seperti break out atau beruntusan di kulit aku selama menggunakan produk ini (hasil bisa berbeda di kalian ya) karena kulitku termasuk normal kering, dan menurutku produk ini lumayan bikin lembab juga, karena awalnya bedak yang aku pake hasilnya bener – bener matte, setelah pake face mist ini jauh terasa lebih lembab.
Tapi untuk klaim membuat make up lebih tahan lama hingga 8 jam kayaknya gak ngaruh di kulit aku, ketahanan makeup tanpa pake face mist ini dengan memakai face mist ini menurutku beda tipis dan hampir gak ada bedanya. Biasanya kalau tanpa face mist Pixy make up aku bisa tahan 5-6 jam dan pengaruhnya atau ketahanan masih sama walau pake face mist ini. Jadi bisa aku katakan kalau klaim bikin make up gak cepat luntur gak terlalu ngaruh di kulit aku. Nah, satu lagi yang aku kurang suka, face mist ini tuh WANGI BANGET. Wangi khas Pixy. Awal pake aku agak keleyengan, soalnya kan ini disemprotin di muka dan di muka aku tuh pastinya ada hidung dong wkwk jadi si cairan face mist ini pas di semprot aroma nya bener – bener semerbak. Wanginya sih enak ya, tapi menurutku ini terlalu wangi untuk produk wajah. Semoga kedepannya Pixy ngurangin takaran parfum-nya ya. Overall sih aku puas dan suka dengan produk ini.
Plus
+ affordable, kalau beli harganya kisaran IDR 28.000 dengan isi 60ml
+ produknya mungil
+ membuat hasil make-up menjadi lebih menyatu
+ membuat kulit terasa lebih segar dan lembab
Minus
- Kemasan looks so cheapy (personal view) but it’s okay mengingat harganya yang sangat terjangkau ^^
- Terlalu wangi
- Aplikatornya menghasilkan semprotan yang kurang halus, butiran airnya terlalu gede, jadi untuk mensiasatinya aku menyemprotkan nya dari jarak lebih dari 15cm dari wajah aku
repurchase? Kalau belum menemukan yang lebih cocok, kayaknya bakalan beli lagi
Update 2018/10/29
-btw aku udah repurchase hehe karena suka :D
-btw aku udah repurchase hehe karena suka :D
see you on the next post!
ULI
Demikianlah Artikel REVIEW : Pixy Aqua Beauty Protecting Mist
dan Nantikan artikel selanjutnya
Anda sekarang membaca artikel REVIEW : Pixy Aqua Beauty Protecting Mist dengan alamat link https://tipskecantikanwinda.blogspot.com/2018/05/review-pixy-aqua-beauty-protecting-mist.html
Tidak ada komentar :
Posting Komentar
Leave A Comment...