[REVIEW] Inez Professional Color & Natural Color Eyeshadow Palette

tipskecantikanwinda.blogspot.com | salam hangat dari admin blog.. semoga isi artikel ini bermanfaat bagi pengunjung blog kami dan jangan sungkan untuk berkomentar selamat membaca..

Baca Juga:


Hi Guys !

Sudah seringkali aku membahas tentang makeup lokal, banyak sekali keuntungan yang di dapat menggunakan makeup lokal salah satunya adalah harga yang terjangkau.


Kali ini aku akan me-review salah satu eyeshadow yang sudah lumayan hits. Mungkin sudah banyak orang yang menyebar rumor bahwa pigmentasi dari eyeshadow ini luar biasa dan tidak dirugikan. Apakah hanya sebatas rumor? apakah pigmentasinya tidak perlu diragukan? 


Sebelumnya aku bukanlah tipe orang yang suka mengkoleksi serpihan eyeshadow. Bukan tanpa alasan memang, karena aku sendiri belum begitu mahir bermain-main dengan eyeshadow. Terlebih lagi kondisiku yang memakai kacamata, jadi untuk makeup mata seringkali sengaja aku skip. 

Apalagi eyeshadow lokal jarang sekali yang pigmentasinya bagus dengan harga murah. Tapi lain ceritanya waktu aku dikirim palette eyeshadow dari Inez Cosmetics . Oh My God ! Warnanya sumpah menggoda banget. Bahkan waktu pertama kali buka langsung colek-colek karena gak sabarnya. Well ! Aku memang sudah lama mengetahui kalau eyeshadow Inez Cosmetics memang pigmentasinya bagus. Tapi ketika aku punya seri palette lengkapnya seketika pemikiranku bahwa makeup lokal itu biasa saja salah !

Eyeshadow palette yang akan aku review adalah Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette.


PACKAGING


Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette dikemas dengan nuansa serba hitam dan dihiasi embos bertuliskan INEZ disudut kanan bawah. Kemasannya ini terbuat dari plastik. Meskipun kemasannya doff tapi sayang kalau dipegang lumayan licin, ramping sih tapi ringkih. Misal gak sengaja jatuh dipastikan isinya akan hancur. Jadi hati-hati kalau pegang palette ini, jaga seperti menjaga hati biar gak hancur ! hahaha...



Nah untuk informasi produknya sendiri ada dibagian bawah kemasan. Kalau kalian lihat ada QR Code di keterangan produk itu redirect ke www.inez.co.id

Sayang sekali aku tidak menemukan ingredients dari eyeshadow ini, setelah aku cari info di box palette ini yang tidak aku punya pun tidak ada keterangan ingredients. Padahal ini penting. Ya tapi untuk eyeshadow palette inez ini sudah mendapat ijin dari BPOM.

Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette berisi 15 warna. Dari yang terang samai gelap.



Setelah dibuka akan terlihat warna eyeshadownya yang melambai-lambai pengen dicolek. Di kemasan palette ini tidak ada kaca, hanya dibatasi oleh selembar mika yang bertuliskan masing-masing nama warna. Jujur nama warnanya aku susah hafalinnya. hahaha... jadi misalkan mika pembatas ini hilang sangat dipastikan aku tidak tahu nama warnanya apa. :D Lalu tiap eyesahdownya juga ada embos Inez. Ukuran pan dari eyeshadow ini lumayan gede, yaa hampir sama diameternya sama pecahan uang logam 500 Rupiah. 


COLOR

Inez Professional Color Eyeshadow Palette


untuk seri Inez Professional Color Eyeshadow Palette warnanya kebanyakan warna gonjreng seperti merah, kuning keemasan (?), biru, hijau, dll....








Inez Natural Color Eyeshadow Palette


 Untuk seri Inez Natural Color Eyeshadow Palette kebanyakan adalah warna natural sesuai dengan namanya, warnanya juga hampir sama. Nah kalau biasanya warna terang itu pigmentasinya gak terlalu terlihat namun dengan eyeshadow dari Inez Cosmetics ini bahkan warna terangnya pigmentasi masih bisa dibilang oke.





Itu tadi adalah warna-warna dari Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette. Untuk ketahanannya sendiri eyeshadow ini kalau sudah nempel ilangnya susah, bahkan kalau diusap pakai tissue basah masih sedikit meninggalakan stain, terutama warna merah susah buat ngilanginnya, jadi bisa dikatakan sedikit waterproof. Lah kenapa kok aku bilang sedikit? karena ada beberapa warna terang (ada di natural color eyeshadow palette) kalau kena keringat ada yang bubar. 

Lalu Tekstur dari eyeshadow ini cukup buttery dan fall outnya lumayan untuk beberapa warna matte. Tapi.... ada satu hal yang aku suka juga sama Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette, meskipun warnanya ada yang shimmer, bahkan sebagian besarnya aku suka <3 kalau ditanya kenapa suka? aku bingung aja. hahaha, entahlah aku emang benar-benar jatuh cinta sama eyeshadow inez dari jauh sebelum aku mengenal makeup.

Isinya palette ini juga banyak, jadi lama habisnya. hahaha, aku juga jarang pakai eyeshadow. Nah buat kalian yang penasaran sama pigmentasi dari Inez Professional Color Eyeshadow Palette & Inez Natural Color Eyeshadow Palette, kalian beneran harus nyoba deh ! dengan harga Rp. 275.000 kalian sudah bisa mencoba eyeshadow dengan hasil pingmentasi yang oke banget !

Oh iya aku juga pernah review palette Inez Cosmetics lainnya yaitu Inez Luxury Pack disini. kalau "Inez Luxury Pack" ini tidak hanya eyeshadow melainkan ada bedak, lipstick, blushon, correcting cream, dan sebagainya....



MORE INFO ABOUT SPONSORED (INEZ COSMETICS)


See you on my next post !

XOXO,


Deprut


FIND ME ON

Intagram : Depruttt
Twitter : @Depruttt
E-mail : devipurwati96@gmail.com

Demikianlah Artikel [REVIEW] Inez Professional Color & Natural Color Eyeshadow Palette
dan Nantikan artikel selanjutnya

Anda sekarang membaca artikel [REVIEW] Inez Professional Color & Natural Color Eyeshadow Palette dengan alamat link https://tipskecantikanwinda.blogspot.com/2017/09/review-inez-professional-color-natural.html

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Leave A Comment...